Resep Ikan Belanak Goreng Bumbu Bawang Enak


loading...
Ikan belanak adalah salah satu jenis ikan laut yang kerap dijadikan bahan masakan oleh masyarakat Indonesia. Bentuk ikannya mirip kapal selam, bulat lonjong. Rasa dagingnya manis.

Tidak di masak dengan menggunakan santan atau yang teknis masak yang aneh-aneh. Pada kesempatan ini saya akan berbagi resep berbahan ikan belanak yang sederhana, tapi tetap menawarkan citarasa enak yang tak mudah dilupakan. Yaitu, resep ikan belanak goreng bumbu bawang.

Meski bumbu utamanya hanya bawang putih, namun justru itu yang membuat resep ikan belanak goreng bumbu bawang ini terasa begitu enak. Apalagi bila dihidangkan dengan aneka resep masakan timus atau sambal. Tapi, selain itu juga ikan belanak goreng bumbu bawang ini juga dapat dijadikan untuk aneka masakan tradisional.


Bahan untuk membuat ikan belanak goreng bumbu bawang putih enak:
1. 500 gram (setara 5 ekor) ikan belanak, bersihkan, dikerat.
2. 50 mililiter air putih.
3. Minyak sayur yang cukup banyak untuk menggoreng. Untuk menghasilkan ikan belanak goreng yang garing dan renyah, sebelum digunakan untuk menggoreng, minyak sayur harus dalam kondisi panas sempurna.

Bumbu yang dihaluskan:
1. 7 siung bawang putih.
2. 0,25 sendok teh lada putih.

Bumbu lain:
1. Garam secukupnya.
2. Kaldu bubuk instan secukupnya.


Cara membuat belanak goreng bumbu bawang yang enak dengan bumbu sederhana:
1. Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan, garam, dan kaldu bubuk instan dengan air putih. Gunakan untuk merendam ikan belanak, diamkan selama 15 menit supaya meresap.
2. Panaskan minyak sayur, masukkan ikan belanak yang sudah dibumbui, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna cokelat keemasan, matang, dan kering, angkat, tiriskan.
3. Susun di wadah saji, ikan belanak goreng siap dihidangkan bersama resep sambal terasi mentah sedap atau resep sambal hijau khas padang.

Selain itu digoreng, ikan belanak juga enak bila dimasak resep ikan belanak acar kuning pedas enak.
loading...

Subscribe to receive free email updates: