Resep Puding Coklat untuk Bekal Anak Sekolah Sehat dan Praktis


loading...
Anak mana yang tak suka bila diberi puding coklat untuk bekal sekolah. Resep makanan sehat dan praktis ini mungkin akan menjadi sebuah solusi buat bunda yang selama ini selalu merasa was-was soal jajanan yang dijual di sekolah.

Wajar saja was-was, karena soal kebersihan dan kesehatan jajanan yang dijual di sekolah juga belum tentu terjamin.

Selain enak, puding coklat juga termasuk resep jajanan yang mudah dan praktis untuk diaplikasikan. Selain itu, puding coklat juga awet bila harus disimpan dulu di dalam kulkas. Begini penjelasan selengkapnya berkait bahan dan cara membuat puding coklat.


Bahan untuk puding coklat, resep bekal anak sekolah yang sehat dan praktis:
1. 1 bungkus agar-agar coklat.
2. 400 mililiter air putih.
3. 4 sendok makan susu coklat bubuk.
4. 2 sendok makan gula pasir.

Pelengkap:
1. 2 sendok makan susu kental manis.
2. Buah ceri merah secukupnya.


Cara membuat puding coklat untuk bekal anak sekolah yang sehat dan praktis:
1. Rebus air bersama agar-agar sampai mendidih, kecilkan api kompornya.
2. Tambahkan susu coklat bubuk dan gula pasir, aduk sampai larut, angkat.
3. Tuang ke dalam cetakan, diamkan sampai suhunya normal. Bekukan di dalam kulkas.
4. Keluarkan dari cetakan, simpan di wadah bekal sekolah, siram dengan susu kental manis dan tambahkan buah ceri merah, puding coklat siap dibawa untuk bekal anak sekolah bersama resep makanan sehat buat bekal sekolah 6 serta resep pisang coklat untuk jajanan bekal sekolah anak.

Resep puding coklat untuk bekal anak sekolah sehat dan praktis ini cukup untuk 4 porsi sedang.
loading...

Subscribe to receive free email updates: