Resep Tumis Jamur dan Tahu Sehat & Halal


loading...
Sama halnya dengan resep makanan sehat lain, resep tumis jamur dan tahu yang juga menggunakan aneka bahan makanan halal ini juga mudah untuk diaplikasikan. Dengan kata lain, tak perlu mengundang pelatih masak atau teman yang pandai masak untuk memasak masakan ini di rumah. Selain itu, bila Anda mengaplikasikan resep makanan sehat berbahan jamur ini dengan benar, dijamin pasti bakal berhasil.

Resep masakan tumis yang menggunakan jamur dan tahu yang tergolong sehat dan halal memang banyak. Tapi, resep masakan yang akan dibahas kali ini tetap memiliki cita rasa yang berbeda.


Bahan untuk membuat tumis jamur dan tahu sehat & halal:
1. 150 gram jamur tiram, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 300 gram tahu putih, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera, kemudian digoreng sampai berkulit.
3. 200 mililiter air putih.
4. Minyak sayur secukupnya untuk menumis.

Bumbu:
1. 4 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai halus.
2. 6 siung bawang merah, iris tipis.
3. 2 buah cabai merah keriting, iris tipis.
4. 4 buah cabai rawit, iris tipis.
5. 1 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
6. Jahe seukuran 1 ruas jari kelingking, potong-potong, kemudian dimemarkan.
7. Lengkuas seukuran 1 ruas jari kelingking, dimemarkan.
8. 1 lembar daun salam
9. 1 sendok makan saus tiram.
10. Garam secukupnya.
12. Gula pasir secukupnya.
13. Lada putih bubuk secukupnya.
14. Kaldu bubuk instan secukupnya.
15. 2 sendok makan kecap manis.


Tips:
1. Jenis jamur yang digunakan dapat disesuaikan selera.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Supaya lebih kaya rasa, Anda bisa saja menambahkan bakso dan atau udang pada makanan sehat yang dapat juga dijadikan sebagai menu sarapan ini.


Cara membuat tumis jamur dan tahu sehat & halal:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
3. Tambahkan daun salam, jahe, lengkuas, cabai merah keriting, dan cabai rawit, tumis sampai layu dan harum.
4. Masukkan tahu, jamur, kecap manis, dan tomat, tumis sampai tercampur rata.
5. Tuangkan air, masak sampai menguap.
6. Tambahkan semua bahan dan bumbu yang belum digunakan, masak sambil diaduk sesekali sampai meresap dan mengental, matikan api kompornya.
7. Pindah ke wadah saji, tumis jamur dan tahu sehat & halal siap dihidangkan bersama resep sup bakso ikan lebih sehat dengan aneka sayur atau resep udang bakar madu sehat & halal.

Adapun resep tumis jamur dan tahu sehat & halal ini setara baut 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: