Resep Tahu Goreng Pedas


loading...
Sudah barang tentu, tahu merupakan salah satu makanan sehat dan halal. Bagaimana tidak, kedelai yang menjadi bahan baku utamanya sangat sehat buat tubuh. Sama halnya dengan resep semur tahu sehat dan halal serta resep tumis jamur & tahu sehat dan halal. Tahu juga ampuh menggairahkan selera bila dipresentasikan dengan resep tahu goreng pedas. Jadi, kenapa tidak langsung dicoba saja di rumah. Toh, cara membuatnya juga sangat mudah.

Resep tahu goreng pedas ini cocok dijadikan sebagai menu camilan sehat. Selain itu, juga dapat dihidangkan sebagai lauk.


Bahan untuk membuat tahu goreng pedas:
1. 250 gram tahu putih, iris tipis.
2. 200 gram tepung terigu protein sedang.
3. 2 sendok makan tepung beras.
4. 0,5 sendok teh baking powder.
5. Air putih secukupnya.
6. Minyak sayur untuk menggoreng.
7. 1 utas daun bawang.

Bumbu:
1. 3 siung bawang putih.
2. 2 buah cabai merah keriting.
3. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
4. Kaldu bubuk instan secukupnya.
5. 1 sendok teh ketumbar bubuk.


Tips:
1. Disarankan menggunakan tahu putih atau tahu sutera.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Supaya hasilnya memuaskan, gunakan tahu yang masih segar.
4. Saat menggoreng, pastikan minyak sayur benar-benar panas sempurna supaya teksturnya crispy.


Cara membuat tahu goreng pedas:
1. Haluskan semua bumbu yang sudah disiapkan.
2. Larutkan dengan air putih.
3. Sedikit demi sedikit, bergantian, dan sambil diaduk, masukkan tepung beras dan tepung terigu protein sedang. Aduk sampai terbentuk adonan yang licin.
4. Tambahkan baking powder, aduk lagi sampai tercampur rata.
5. Masukkan daun bawang, aduk kembali sampai tercampur rata, diamkan sejenak.
6. Sembari menunggu, panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
7. Celupkan irisan tahu ke dalam adonan tepung, angkat, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna kuning kecokelatan dan matang, angkat, tiriskan.
8. Pindah ke wadah saji, tahu goreng pedas siap dihidangkan. Simak juga resep roti kukus isi cokelat serta resep pisang epe saus durian.

Adapun resep tahu goreng pedas ini setara buat 4 orang.
loading...

Subscribe to receive free email updates: